Pajero Sport merupakan kendaraan berjenis SUV (Sport Utility Vehicle) dengan desain yang sporty dan mewah. Namanya tidak baru di industri otomotif Indonesia karena Pajero Sport termasuk pilihan SUV yang laris manis di pasaran. Popularitas Mitsubishi Pajero Sport di Indonesia tersebut bukan tanpa alasan. Mobil mewah satu ini memiliki cukup banyak keunggulan yang membuatnya menang melawan kompetitor. Apa saja keunggulan yang dimiliki? Berikut pembahasan lebih lengkapnya:
Menggunakan Mesin Diesel yang Tangguh
Mesin diesel yang tangguh dan istimewa merupakan keunggulan pertama dari mobil ini. Adapun model mesin yang digunakan adalah mesin berkode 4N15 MIVEC. Mesin tersebut menghasilkan tenaga maksimal mencapai 181 PS di 3500 rpm. Sedangkan puncak torsi yang bisa didapatkan adalah 430 Nm di 2500 rpm. Dengan transmisi otomatis hingga 8 percepatan membuat mobil ini menjadi mobil SUV yang cukup tangguh di kelasnya.
Remote Control yang Bisa Terhubung dengan Ponsel Pintar
Teknologi digital yang semakin canggih juga diterapkan pada mobil Pajero Sport ini. Anda bisa menghubungkan perangkat di mobil dengan ponsel pintar atau smartphone menggunakan aplikasi. Jika sudah menghubungkan ponsel pintar dengan mobil, Anda kemudian bisa menggunakan ponsel pintar sebagai remote control. Contoh fiturnya yaitu buka bagasi otomatis, mencari lokasi kendaraan saat parkir, vehicle reminder, dan lain sebagainya.
Sunroof yang Belum Dimiliki Kompetitor
Keunggulan Pajero Sport selanjutnya adalah sunroof yang belum dimiliki oleh kompetitor. Varian tertinggi dari Pajero Sport sudah dilengkapi sunroof yang sangat menarik. Adanya sunroof membuat kabin terasa lebih lega dan mewah. Fitur ini tentu saja akan bermanfaat apabila Anda membutuhkan penglihatan yang lebih luas.
Fitur Active Cornering Lamp
Memang ada cukup banyak teknologi kekinian yang disematkan pada mobil ini. Selain remote control yang dihubungkan dengan ponsel pintar, ada juga fitur yang dinamakan active cornering lamp. Adanya fitur ini memudahkan pengemudi mendapatkan visibilitas berkendara saat menikung. Lampu akan menyala serta menyinari sudut gelap yang tidak bisa disinari oleh lampu depan. Selain itu, mobil ini juga memiliki panel meter warna-warni yang menarik dengan ukuran 8 inch.
Teknologi Keselamatan
Sebagai mobil yang mewah dan canggih, produsen tentu saja memperhatikan fitur keselamatan di mobil SUV ini. Apalagi keselamatan menjadi hal yang sangat penting saat berkendara. Salah satu fitur tersebut adalah adaptive cruise control atau ACC yang membantu mobil melaju dan mengerem secara otomatis. Selain itu, banyak fitur keselamatan seperti forward collision mitigation system (FCM), ultrasonic mis-acceleration mitigation system (UMS), blind spot warning (BSW), dan masih banyak yang lainnya.
Varian Beragam
Pajero Sport sama seperti Xpander yang memiliki varian cukup beragam. Jadi mudah bagi Anda untuk menyesuaikan pilihan varian dengan yang dibutuhkan dan diinginkan. Adapun pilihan yang bisa dipilih yaitu New Pajero Sport Exceed 4×2 MT. Mobil ini menggunakan sistem penggerak 2WD dengan transmisi manual. Selain itu, ada New Pajero Sport Dakar 4×4 AT yaitu varian yang lebih tinggi dengan sistem penggerak 4WD dan transmisi otomatis.
Smart Package untuk Layanan Purna Jual
Keunggulan Pajero Sport yang terakhir yaitu adanya layanan purna jual Smart Package yang pastinya akan sangat membantu. Pasalnya dengan layanan tersebut, Anda bisa mendapatkan biaya perbaikan secara gratis. Oleh sebab itu, pastikan membeli mobil di dealer resmi.
Itulah berbagai keunggulan Mitsubishi Pajero Sport sehingga layak dijadikan mobil utama Anda. Ingin mendapatkan Pajero Sport dengan banyak keuntungan? Lakukan pembelian di dealer resmi Lautan Berlian. Anda bisa mendapatkan Smart Package untuk layanan purna jual, mencoba test drive, mendapatkan jasa antar gratis, hingga promo di waktu-waktu tertentu. Harga Pajero Sport di Lautan Berlian bisa Anda lihat di website www.lautanberlianku.co.id.