Banyak cara yang ditempuh oleh para wanita agar mereka bisa mendapatkan tampilan maksimal di berbagai kesempatan. Salah satunya yaitu dengan menggunakan exclusive diamond necklace atau kalung berlian eksklusif yang memiliki tampilan istimewa.
Selain karena memiliki balutan berlian yang terkenal akan kemampuannya dalam memancarkan kilauan cahaya yang memukau, exclusive necklace ini juga hadir dengan berbagai model dan desain yang sangat mempesona dan sangat menonjol.
Namun mengingat perhiasan yang satu ini memiliki harga yang tidak murah, maka saat pemilihannya harus dilakukan dengan teliti dan sebaik mungkin. Jangan sampai terkecoh, sehingga mendapatkan kalung yang kualitasnya tidak sesuai dengan biaya yang sudah dikeluarkan.
Untuk membantu Anda dalam hal tersebut, berikut ini kami akan menjelaskan terkait beberapa hal yang wajib Anda perhatikan ketika memilih exclusive diamond necklace sebelum memutuskan untuk membelinya. Pastikan simak informasinya dibawah ini sampai tuntas ,ya!
- Memiliki model yang timeless
Hal pertama yang bisa Anda perhatikan sebelum memutuskan untuk membeli kalung berlian eksklusif adalah perhatikan modelnya, Biasanya, kalung eksklusif memiliki model dengan desain yang tidak terlalu rumit namun tetap mampu melahirkan keindahannya tersendiri ketika digunakan. Itulah juga yang menjadi salah satu kelebihan dari kalung jenis ini.
Bahkan modelnya tersebut juga masuk kedalam kategori timeless atau tak akan pernah lekang oleh waktu. Dengan demikian, perhiasan tersebut dapat digunakan dalam waktu yang panjang tanpa khawatir Anda akan terlihat kuno atau ketinggalan zaman.
- Pastikan keaslian berlian
Memiliki berlian yang asli tentu menjadi ciri utama dari kalung berlian eksklusif. Oleh karena itu, sebelum memutuskan untuk membelinya Anda tidak hanya melihat dari segi modelnya saja akan tetapi pastikan berlian tersebut benar-benar asli.
Cara untuk memastikan dan mengetahui akan keaslian berlian itu sendiri sebenarnya tidak terlalu sulit. Anda bisa melakukannya dengan berbagai cara , dari mulai tes embun, tes ketahanan akan panas hingga dengan memperhatikan kejernihannya.
Namun untuk cara yang lebih mudah dan efisien, sebaiknya Anda meminta pembuktian keaslian berlian pada toko yang menjualnya. Biasanya, toko perhiasan profesional memiliki alat canggih bernama diamond selector yang dapat memastikan keaslian sebuah berlian.
- Terbuat dari berlian dengan kualitas terbaik
Selain memastikan keasliannya, segi kualitas dari berliannya juga tidak boleh luput dari perhatian, ya! Nah, untuk urusan kualitas berlian, salah satu lembaga otoritas penilaian berlian internasional yaitu GIA (Gemological Institute of America)sendiri mengklasifikasikan berlian dengan standar kualitas yang bisa dilihat dari faktor 4C yang meliputi meliputi Color (warna), Clarity (kejernihan) Cut (potongan) dan Carat (karat).
Bahkan, GIA juga mengeluarkan sertifikat khusus untuk berlian yang berkualitas tinggi melampaui standar 4C tersebut. Sertifikat ini menjadi bukti otentik bahwa perhiasan berlian tersebut memiliki kualitas yang sangat baik dan mampu memancarkan pancaran cahaya yang sempurna.
- Terbuat dari emas asli dengan kualitas terbaik
Exclusive diamond necklace biasanya terbuat dari material logam emas asli dan memiliki kualitas terbaik. Kedua hal ini menjadi faktor penting yang bisa mempengaruhi kalung secara keseluruhan baik dari segi penampilan hingga ketahanannya. Salah satu untuk menentukan kualitas emas sendiri bisa dilihat dari kadar karat yang dimilikinya.
Meski karat tertinggi pada emas adalah 24K, akan tetapi emas yang ideal untuk dijadikan sebuah perhiasan termasuk kalung yaitu emas 18k. Pasalnya, emas berkadar 18K lebih mudah dibentuk.
Itulah dia beberapa hal yang wajib Anda perhatikan dalam memilih exclusive diamond necklace sebelum memutuskan untuk membelinya. Selain yang sudah disebutkan diatas, untuk mendapatkan hasil terbaik Anda juga harus membelinya di toko perhiasan profesional dan terpercaya, salah satunya yaitu The Palace Jeweler.