Menjaga kesehatan kucing kesayangan merupakan salah satu kewajiban si pemilik. Salah satu contohnya seperti menjaga kesehatan dari calicivirus pada kucing atau yang dikenal dengan sebutan FCV yang merupakan salah satu kondisi kesehatan berbahaya.
Di artikel ini kami akan coba menjelaskan kepada Anda apa itu calicivirus, gejala dan juga cara mengatasinya. Jadi silahkan simak artikel ini hingga selesai.
Gejala Kucing Terkena FCV
Kucing yang terinfeksi FCV akan menunjukkan beberapa gejala gangguan kesehatan. Berikut beberapa gangguan kesehatan yang bisa Anda bedakan dan Anda lihat dengan cara yang mudah.
- Timbulnya radang gusi.
- Hidung kucing selalu berair.
- Timbul sariawan.
FCV merupakan sebuah virus yang bisa dikatakan terselubung. Bahkan virus yang satu ini bisa bertahan berminggu-minggu atau bahkan beberapa bulan. Itulah kenapa, pemilik kucing harus aware dengan FCV.
Efek Samping FCV pada Kucing
Kucing yang terjangkit FCV tidak boleh dibiarkan. Jika dibiarkan, maka akan berdampak parah. Bahkan FCV merupakan salah satu virus yang bisa menyerang anak kucing. Bahkan efek samping dari infeksi ini bisa membuat indra penciuman kucing menjadi tersumbat.
Kucing yang terjangkit juga akan menolak pada saat Anda memberi mereka makan. Pasalnya virus tersebut bisa menyebabkan timbulnya sariawan yang menyakiti mulut dan mengganggu kucing tersebut saat mengonsumsi makanan.
Cara Mencegah
Meski menyeramkan, penyakit ini bisa dicegah. Cara terbaik untuk mencegahnya yaitu dengan memastikan kucing mendapatkan vaksin. Pasalnya vaksin bersifat wajib untuk mencegah virus yang satu ini.
Untuk vaksinnya sendiri bisa bervariasi tergantung dengan lokasi, usia, gaya hidup dan juga status kekebalan anak kucing maupun kucing. Anda bisa mempercayakannya pada dokter hewan yang biasa Anda datangi.
Vaksinasi awal bisa Anda berikan antara usia tujuh hingga sembilan minggu. Anda bisa mengkonsultasikan kepada dokter hewan yang biasa Anda datangi. Selain itu, jika memilih dokter yang sudah biasa Anda datangi, dokter tersebut akan tahu secara detail terkait kondisi kesehatan si kucing.
Itulah beberapa hal penting yang perlu Anda ketahui terkait calicivirus pada kucing yang harus Anda perhatikan. Jangan lupa juga untuk memberikan makanan terbaik untuk kucing, salah satunya seperti Royal Canin.